Jumat, 14 September 2012

:: MENJAGA HATI



Hati yang bersih adalah sumber dari Cahaya...
Melalui hati yang bersih itu pulalah akan mengalirkan energi yang positif bagi jiwa ..

Hati yang bersih, suci, akan mudah menyerap dan memantulkan kebaikan...


Ia akan memancarkan cahaya seperti permata. Jika kita melihat wajah seseorang yang beriman. Wajahnya bercahaya karena terpancarnya cahaya keimanan dari hatinya ..

Namun sesungguhnya syaitan akan terus menyesatkan manusia melalui hasud (iri dan dengki), hal yang seringkali kita temukan dalam keseharian.


Dalam firman Nya Allah SWT mengingatkan kita agar tidak mengembangkan sifat iri dan dengki dalam hati kita , ..

“ Dan janganlah kamu iri hati terhadap karunia yang telah dilebihkan Allah kepada sebagian kamu atas sebagian yang lain. (Karena) bagi orang laki-laki ada bagian dari pada apa yang mereka usahakan, dan bagi para perempuan (pun) ada bagian dari apa yang mereka usahakan. Mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sungguh, Allah Maha Mengetahui segala sesuatu. ” (QS An Nisaa [4]: 32).


“ Waspadalah terhadap hasud (iri dan dengki), sesungguhnya hasud mengikis pahala-pahala sebagaimana api memakan kayu”. (HR Abu Dawud).



Rasul bersabda,

“Ketahuilah bahwa di dalam tubuh ini terdapat segumpal darah. Apabila segumpal darah itu baik, maka baik pula seluruh anggota tubuhnya. Dan apabila segumpal darah itu buruk, maka buruk pula seluruh anggota tubuhnya. Segumpal darah yang aku maksudkan adalah HATI ...” (Hadis Riwayat Al-Bukhari)
 
 
 
Wallahu a'lam bishawab
Semoga bermanfaat ..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar